Thursday, 23 January 2020

Rangkuman Kelas 5 Materi Energi dan Kegunaannya


1. Energi adalah kemampuan untuk melakukan usaha atau kerja.
2. Benda yang menghasilkan energi panas disebut sumber energi panas.

3. Matahari merupakan sumber energi panas terbesar.
4. Matahari juga berfungsi sebagai pembangkit listrik dengan bantuan sel surya.
5. Energi panas dapat berpindah melalui benda padat, cair, maupun gas.
6. Panas dapat berpindah secara konduksi, konveksi, dan radiasi.

Perpindahan secara radiasi

7. Suatu benda yang menghasilkan bunyi disebut sumber energi bunyi.
8. Bunyi berasal dari getaran.
9. Banyak getaran yang terjadi dalam satu detik disebut kekerapan atau frekuensi.
10. Bunyi yang frekuensinya teratur disebut nada.
11. Bunyi yang frekuensinya tidak teratur disebut desah.
12. Bunyi yang frekuensinya berkisar antara 20 sampai 20.000 getaran per detik (hertz) disebut
13. audiosonik.
14. Bunyi yang frekuensinya kurang dari 20 getaran per detik (hertz) disebut infrasonik.
15. Bunyi yang frekuensinya lebih dari 20.000 getaran per detik disebut ultrasonik.
16. Kuat lemahnya bunyi dipengaruhi oleh besar kecilnya simpangan getaran.
17. Bunyi dapat merambat pada benda padat, benda cair, dan benda gas.

Rambatan bunyi melalui benang (benda padat)

18. Kecepatan perambatan bunyi disebut cepat rambat bunyi.
19. Piano menghasilkan bunyi jika tuts piano ditekan.
20. Harmonika juga dapat menghasilkan bunyi bila ditiup.
21. Udara yang ditiupkan ke dalam seruling membuat udara di dalamnya bergetar.
22. Gesekan yang terjadi antara senar biola dan alat penggeseknya menghasilkan bunyi.
23. Gitar dapat menghasilkan bunyi ketika dawainya dipetik.
24. Energi alternatif dapat berasal dari energi matahari, air, angin, panas bumi, nuklir, dan minyak jarak.
25. Manusia memerlukan energi alternatif untuk mengganti sumber sumber energi yang mulai habis.
26. Keuntungan penggunaan energi alternatif adalah sebagai berikut.
• Penghematan terhadap sumber energi.
• Tersedia sepanjang masa.
• Tidak menimbulkan percemaran udara.

0 comments:

Post a Comment